Posts

Showing posts from February, 2022

Cara Menghubungkan Logitech G435 ke Nintendo Switch

Image
Apakah kamu pemilik headset  Logitech G435? Jika ya, maka ada kabar menggembirakan untukmu! Saat ini headet  tersebut sudah bisa dihubungkan ke Nintendo Switch melalui koneksi Bluetooth. Caranya pun tidak sulit, kamu cukup melakukan firmware update  G435 kesayanganmu ini dengan mudah. Gambar dari dokumen Logitech.

Dimensity 8000 Lebih Ngebut dari Snapdragon 8 Gen 1?

Image
Beberapa tangkapan layar perihal hasil pengujian chipset  Dimensity 8000 beredar di internet. Pada tangkapan layar tersebut, terlihat bahwa chipset  buatan MediaTek ini dipasang pada perangkat vivo. Kemungkinan besar, perangkat yang diuji adalah vivo X80 series . Hal ini berdasarkan pada X70 series  yang keluar tahun lalu, Dimensity 1200 menjadi chipset  andalan dapur pacu pada vivo X70 Pro. Gambar dari gsmarena.com.

Beberapa Hal Menarik dari realme 9 Pro+

Image
realme secara resmi telah meluncurkan realme 9 Pro+ dan 9 Pro di Indonesia. Keduanya merupakan kelanjutan dari seri angka realme yang menjadi seri paling favorit di tanah air. Kali ini, realme bahkan mencoba untuk mendobrak pasar dengan kehadiran dua varian Pro tersebut, dimana sepertinya 9 Pro+ diposisikan sebagai premium midrange , sedangkan 9 Pro sebagai midrange  penerus dari seri angka sebelumnya. Gambar dari realme.com/id.

ASUS VivoBook Pro 15 OLED Resmi Hadir di Indonesia

Image
ASUS sebagai produsen laptop terdepan di Indonesia belum lama ini menghadirkan update  di lini VivoBook dengan mengumumkan kehadiran VivoBook Pro 15 OLED K3500 di Indonesia. Seri VivoBook Pro menjadi upgrade  kelas dari VivoBook standar yang dirancang khusus agar dapat memenuhi kebutuhan para generasi Z yang gemar membuat konten ataupun mengonsumsi hiburan sehari-hari. Secara garis besar, laptop  ini sudah dilengkapi oleh prosesor Intel Core H-Series generasi ke-11, GPU NVIDIA GeForce RTX series , memori RAM DDR4 hingga 16 GB, SSD dengan kecepatan tinggi, hingga baterai berkapasitas besar. Gambar dari dokumen ASUS.

Pengalaman Mengganti Screen Guard di Pusat Perbaikan vivo

Image
Tidak terasa sudah lebih kurang tiga bulan berjalan penulis menggunakan vivo X70 Pro sebagai ponsel pintar daily driver . Waktu tersebut sebenarnya sudah cukup buat penulis menghadirkan ulasannya yang bisa kalian baca, namun karena cukup padatnya pekerjaan awal tahun di kantor menyebabkan penulis masih kesulitan mencari waktu untuk menulisnya. Pada kesempatan kali ini, penulis ingin menghadirkan ulasan lain yang masih berkaitan dengan vivo X70 Pro. Ulasan yang dimaksud adalah bagaimana pengalaman penulis mengganti screen guard  di pusat perbaikan vivo. Gambar dari dokumen pribadi.

Sambut Valentine Bersama Logitech G Pro X Superlight

Image
Hari Valentine yang jatuh pada hari ini menjadi ajang untuk mengungkapkan kasih sayang kepada orang tercinta. Menyambut momen spesial ini, Logitech Indonesia meluncurkan gaming mouse professional  andalan mereka yang paling ringan, Pro X Superlight, dalam varian warna pink . Fitur yang dibawa oleh Pro X Superlight warna terbaru ini sama dengan varian warna lainnya, yakni teknologi nirkabel LIGHTSPEED, sensor HERO 25K, dan desain mekanis yang sangat halus. Gambar dari dokumen Logitech.

Beberapa Hal Menarik dari Samsung Galaxy S22 Series

Image
Samsung secara resmi telah meluncurkan jajaran ponsel flagship  terbaru mereka, yakni Galaxy S22 series . Ponsel yang sudah dinanti-nantikan oleh para pecinta Android tersebut membawa sejumlah peningkatan yang cukup menarik dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Tidak hanya itu, Samsung juga memperkenalkan jajaran Galaxy Tab S8 series  terbaru pada acara tersebut. Hal ini menjadikan Samsung kini memiliki jajaran perangkat Android kelas flagship  yang paling lengkap, dari ponsel pintar hingga tablet . Gambar dari samsung.com/id.

ASUS Luncurkan ZenBook 14X OLED

Image
ASUS secara resmi meluncurkan ZenBook 14X OLED UX5400, yakni sebuah laptop  dengan form factor  ultra portabel yang telah dilengkapi dengan layar OLED seluas 14 inci dan memiliki fitur ScreenPad 2.0. Laptop  ini merupakan seri terbaru yang masuk ke dalam lini ZenBook Classic. Seakan terus berinovasi, ASUS menambahkan berbagai fitur dan merancang secara khusus agar dapat meningkatkan produktivitas penggunanya. Gambar dari dokumen ASUS.

Pengembang Subway Surfer Luncurkan Gim Ekslusif di Huawei AppGallery

Image
Huawei AppGallery menjadi sumber utama para pengguna smartphone dan tablet  Huawei saat mencari aplikasi. Semenjak mendapatkan sanksi dari Amerika Serikat, perusahaan asal Tiongkok tersebut memang terpaksa melepas akses ekosistem Google, meskipun perangkat mereka berbasis Android. Maka dari itu, Huawei mengambil berbagai langkah agar toko aplikasi buatan mereka tersebut memiliki koleksi aplikasi dan gim yang bisa menyamai Play Store mirip Google. Salah satu upaya mereka pun membuahkan hasil, sebab pengembang gim Subway Surfer, Kiloo, baru saja meluncurkan gim terbaru mereka secara ekslusif di AppGallery. Gambar dari gizmochina.com.

realme 9 Pro Series Akan Meluncur 16 Februari

Image
realme baru saja mengumumkan bahwa mereka akan meluncurkan seri realme 9 Pro pada 16 Februari. Peluncuran ini akan dilaksanakan secara global, termasuk benua Eropa, India, dan tentunya Indonesia. Rencananya, peluncuran ini akan diadakan pada pukul 15.00 WIB dan disiarkan langsung di YouTube realme Indonesia. Gambar dari situs realme Indonesia.

HBO Max Ekspansi ke 15 Negara Maret Tahun Ini

Image
WarnerMedia telah mengumumkan akan melakukan ekspansi bisnis dengan meluncurkan layanan online streaming  mereka, HBO Max, ke 15 negara pada 8 Maret mendatang. Layanan tersebut akan menggantikan layanan HBO Go yang saat ini sudah tersedia di beberapa negara. Ekspansi ini tentunya akan menguntungkan untuk ke 15 negara tersebut, sebab HBO Max memiliki konten film dan film seri yang jauh lebih lengkap dibandingkan dengan HBO Go. Gambar dari pressroom.warnermedia.com.